PENGARUH PENGGUNAAN MODEL GROUP INVESTIGATION TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA

Talenta Nauli Harianja, Arwin Achmad, Pramudiyanti Pramudiyanti

Abstract


The objective of this research was to find out the effect of using cooperative learning type GI to the student learning result and activities at Polution and Environmental Damage main material. The quantitative data was taken from average scores of pre-test, post-test, and N-gain which were statistically analyzed by using T-test dan U-test. The qualitative data were the student learning activities taken from observation and student response sheets. The result of this research showed that the using of cooperative learning model type GI has effect to student learning result. The average student learning result improvement at all indicators which were observed in the average N-gain scores in experimental class is higher than in the control class. The whole average activities of students with cooperative learning model type GI in the experimental class is higher than with discussion method in the control class. Furthermore, 84.6% of the students responded the cooperative learning model type GI positively.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan kooperatif tipe GI terhadap peningkatan hasil belajar dan aktivitas siswa pada materi pokok Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan. Data kuantitatif diperoleh dari rata-rata nilai pretes, postes dan N-gain yang dianalisis secara statistik menggunakan uji-t dan uji-U. Data kualitatif adalah data aktivitas belajar siswa yang diperoleh dari lembar observasi dan tanggapan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe GI berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Rata-rata peningkatan hasil belajar pada semua indikator yang diamati pada rata-rata nilai N-Gain pada kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Rata-rata keseluruhan aktivitas belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe GI pada kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan menggunakan metode diskusi pada kelas kontrol. Selanjutnya, 84,6% siswa memberikan tanggapan positif terhadap penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe GI.

Kata kunci: aktivitas belajar, group investigation, hasil belajar,  pencemaran dan kerusakan lingkungan


Full Text:

PDF

References


Depdiknas. 2003. Undang-undang Republik Indonesia No 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta.

Hadjar, I. 1999. Dasar-dasar Metodelogi Penelitian Kwantitatif dalam Pendidikan. Raja Grasindo. Jakarta.

Marma, E. 2012. Penerapan model pembelajaran group investigation terhadap keterampilan proses sains siswa pada Sub materi pokok pencemaran dan Pelestarian lingkungan. Skripsi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jurusan Pendidikan MIPA

Lie, A. 2002. Mempraktikkan Cooperatif Learning di Ruang-ruang Kelas. Jakarta, Gramedia.

Pramudya, G. 2010. Pembelajaran Matematika dengan Menggunakan Model Kooperatif tipe Group Investigation untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa SMA. Skripsi. Universitas Pendidikan Indonesia. Bandung.

Rudhia, A. 2012. Kualitas Kerjasama Siswa Dalam Pembelajaran Menggunakan Model Kooperatif Tipe Group Investigation pada Materi Pokok Sistem Pencernaan MakananSkripsi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jurusan Pendidikan MIPA

Sardiman, A. S. 2004. Media Pendidikan:Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya. PT Raja Grafindo Persada. Jakarta.

Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif- Progresif: Konsep, Landasan dan Implementasinya pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Kencana. Jakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



View My Stats

Creative Commons License
The copyright is reserved to The Jurnal Bioterdidik: Wahana Ekspresi Ilmiah that is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.