PEMANFAATAN CITRA LANDSAT 8 UNTUK PEMETAAN PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN DI DAERAH TERDAMPAK ERUPSI GUNUNGAPI SEMERU (4 DESEMBER 2021)

Danang Maulana Arif Saputra

Abstract


Dampak erupsi Gunung Semeru pada tanggal 4 Desember 2021 berupa abu vulkanik dan material lainnya dapat diamati secara visual dengan citra penginderaan jauh, dalam hal ini ialah citra resolusi menengah. Data yang digunakan dalam penelitian adalah citra satelit Landsat 8. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perubahan penggunaan lahan terdampak erupsi Gunung Semeru pada 4 Desember 2021. Metode penelitian yang digunakan untuk mendeteksi dampak luasan erupsi ialah dengan memanfaatkan transformasi indeks vegetasi berupa NDVI (Normalized Difference Vegetation Index), klasifikasi penutupan lahan menggunakan metode klasifikasi terbimbing (supervised classification) dan Maximum Likelihood. Berdasarkan Analisis NDVI, luas wilayah terdampak adalah 2354,24 Ha. Kawasan terdampak erupsi berada di 3 desa yaitu Desa Oro-oro ombo, Desa Supiturang dan Desa sumberwuluh. Perubahan Tutupan lahan didapatkan dari hasil korelasi antara data klasifikasi tutupan lahan pra erupsi dan pasca erupsi. Kelas tutupan lahan hutan sebelum erupsi mempunyai luas 994,33 Ha (42%) mengalami perubahan menjadi 689,54 (30,70%). Sedangkan kelas penggunana lahan Pertanian dan Sawah pada tahun 2021 sebelum erupsi mempunyai total luas 531,14 Ha (22,53%), pasca erupsi mengalami perubahan menjadi 137,45 Ha. Pada kelas penggunaan lahan pemukiman luas sebelum erupsi yaitu  50.62 Ha (3%) mengalami perubahan menjadi  7,18 Ha (0,45%).

 

Kata Kunci: erupsi, gunungapi, semeru, NDVI, lahar

 

DOI: http://dx.doi.org/10.23960/jpg.v11.i1.26950


Full Text:

Pdf

References


Andini, S. W., Prasetyo, Y., & Sukmono, A. (2018). Analisis sebaran vegetasi dengan citra satelit sentinel menggunakan metode NDVI dan segmentasi (Studi Kasus: Kabupaten Demak). Jurnal Geodesi Undip, 7(1),14-24

Dasuka, Y. P., Sasmito, B., & Hani’ah. (2016). Analisis sebaran jenis vegetasi hutan alami menggunakan sistem penginderaan jauh (Studi Kasus : Jalur Pendakian Wekas dan Selo). Jurnal Geodesi Undip, 5 (2), 1-8.

Herzegovina, R., Azahra, M. F., & Rosyadi, A. (2019, February). Uji perbandingan interpretasi visual dan digital menggunakan transformasi Normalized Difference Vegetation Index (NDVI) pada Landsat 8 untuk Deteksi Luasan Dampak Erupsi Gunung Sinabung Tahun 2013-2014. In Seminar Nasional Geomatika (Vol. 3, pp. 1229-1238).

Lufilah, S. N., Makalew, A. D., & Sulistyantara, B. (2017). Pemanfaatan citra landsat 8 untuk analisis Indeks Vegetasi di DKI Jakarta. Jurnal Lanskap Indonesia, 9(1), 73-80.

LAPAN. (2015). Pedoman Pengolahan Penginderaan Jauh Landsat 8 untuk Mangrove. Jakarta: Pusat

Pemanfaatan Data Penginderaan Jauh LAPAN.

Lillesand T.M, W.R. Kiefer. 1997. Penginderaan Jauh dan Interpretasi Citra . Yogyakarta : Gadjah Mada University Press. Prahasta, 2008 dalam Waas, 2010

Rahayu, Arianto, D. P., Komariah, & Hartati, S. (2014). Dampak Erupsi Gunung Merapi Terhadap Lahan dan Upaya-Upaya Pemulihannya. Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian, XXIX, 61-72., H. (2013). Letusan Gunung Sinabung Dan Penanganan Bencana di Indonesia. Info Singkat Kesejahteraan Sosial, V, 1-12

USGS. (2016). Landsat 8 Data Users Handbook. Department of The Interior U.S. Geological Survey.

Wahyunto, Masganti, Dariah, A., Nurhayati, & Yusuf, R. (2014). Karakteristik dan Potensi Pemanfaatan Lahan Gambut Terdegradasi di Provinsi Riau




DOI: http://dx.doi.org/10.23960%2Fjpg.v11i1.26950

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


INDEXING

Index of /public_upgrade/site/images/admin-atturatsDESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR