PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPA
Abstract
This research aim to improve the student activity and learning outcomes by applying the contextual approach. The method used was classroom action research which conducted in 2 cycles. Each cycle consist of the stages of planning, implementation, observation, and reflection. The collection of data obtained through the tests and non-test techniques by using a test to find out the student learning outcomes as well as the observation sheet to know the performance of teachers and students' activities. Data analysis technique used was qualitative and quantitative analysis techniques. The results showed that the application of the contextual approach can improve the student activity and learning outcomess. It can be seen from the percentage of student activity on the cycle I was at quite category, increased to good category in cycle II. Completeness percentage of student learning on a cycle I was 68,97% increased 20,69% to 89,66% at the end of the cycle II.
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa dengan menerapkan pendekatan kontekstual. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data diperoleh melalui teknik tes dan non tes dengan menggunakan soal tes untuk mengetahui hasil belajar siswa serta lembar observasi untuk mengetahui kinerja guru dan aktivitas siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pendekatan kontekstual dapat meningkat kan aktivitas dan hasil belajar siswa. Hal ini dapat dilihat dari persentase aktivitas siswa pada siklus I berada pada kategori cukup, meningkat menjadi kategori baik pada siklus II. Persentase ketuntasan belajar siswa pada siklus I mencapai 68,97% meningkat 20,69% menjadi 89,66% pada akhir siklus II.
Kata kunci: aktivitas, hasil belajar siswa, pendekatan kontekstual.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Muslich, Masnur. 2011. Pembelajaran Berbasis Kompetensi dan Kontekstual. Jakarta: Bumi Aksara.
Samatowa, Usman. 2006. Bagaimana Membelajarkan IPA di Sekolah Dasar. Jakarta: Depdiknas.
Santoso, Puji, dkk. 2007. Materi dan Pembelajaran Bahasa Indonesia di SD. Jakarta: Universitas Terbuka.
Supinah, dkk. 2008. Pembelajaran Matematika SD dengan Pendekatan Kontekstual dalam Melaksanakan KTSP. Yogyakarta: Depdiknas.
Thias, Deisy Suryani. 2011. Upaya Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar IPA Dengan Menggunakan Pendekatan Kontekstual Pada Siswa Kelas V Di Sdn Cangkorah. http: kontekstualupi/Indonesia University of Education-Digital Repository_Theses, Dissertation, Journal Article, Proceeding, Diakses, 2 Februari 2013.
Undang-undang Sisdiknas (UU RI No. 14 Th. 2005). 2011. Jakarta: Sinar Grafika.
Wardhani, IGAK. 2008. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Universitas Terbuka.
Widodo, Ari, dkk. 2011. Pendidikan IPA di Sekolah Dasar. Bandung: UPI Press.
Refbacks
- There are currently no refbacks.