Hubungan Penggunaan Bahan Ajar dan Media Visual dengan Hasil Belajar Matematika
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan yang positif dan signifikan antara penggunaan bahan ajar dengan hasil belajar matematika, hubungan yang positif dan signifikan antara penggunaan media visual dengan hasil belajar matematika, hubungan positif dan signifikan antara bahan ajar dan media visual, serta hubungan yang positif dan signifikan antara penggunaan bahan ajar dan media visual secara bersama-sama dengan hasil belajar matematika. Jenis penelitian yaitu ex-postfacto korelasi. Analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment dan multiple correlation. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan positif dan signifikan penggunaan bahan ajar dengan hasil belajar matematika, hubungan positif dan signifikan penggunaan media visual dengan hasil belajar matematika, hubungan positif dan signifikan bahan ajar dengan media visual, serta hubungan positif dan signifikan antara penggunaan bahan ajar dan media visual secara bersama-sama dengan hasil belajar matematika.
Kata kunci: bahan ajar, media visual, hasil belajar matematika
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Achmad, Andi. 2017. Hubungan Pengembangan Bahan Ajar dan Media Pembelajaran dengan Hasil Belajar Peserta didik Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Sungai Kunjang. Jurnal Pendidikan. Vol. 5, No. 1, pp 59-73.
Arsyad, Azhar. 2017. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers.
Darmadi, Hamid. 2010. Kemampuan Dasar Mengajar. Bandung: Alfabeta.
Haslena, 2014. Penggunaan Media Visual untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta didik pada Pembelajaran IPA Tentang Struktur Permukaan Bumi Kelas III SDN Siumbatu.Jurnal Kreatif Tadulako Online Vol. 3, No. 1, pp. 67-75.
Manunggal, Unggul Rastra. 2016. Penerapan Media Visual untuk Meningkatkan Hasil Belajar Gerak Dasar Manipulatif Melempar dan Menangkap Bola pada Siswa Kela IV SDLB-B SLB YRTRW Surakarta Tahun Ajaran 2015/2016. Skripsi. Universitas Sebelas Maret. Surakarta.
Mumtahanah, Nurotun. 2014. Penggunaan Media Visual dalam Pembelajaran PAI . Jurnal Studi Keislaman. Vol. 4. No 1. pp. 91-102
Octaviani, Srikandi. 2017. Pengembangan Bahan Ajar Tematik dalam Implementasi Kurikulum 2013 Kelas I Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar Vol. 9, No.2, pp 93-98.
Purmadi, Ary & Dwi Surjono, Herman. 2016. Pengembang-an Bahan Ajar Berbasis Web Berdasarkan Gaya Belajar Siswa untuk Mata Pelajaran Fisika. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan Volume 3, No 2, pp, 151-165.
Rosidah, Ani. 2016. Penerapan Media Pembelajaran Visual Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Siswa Pada Mata Pelajaran Ips. Jurnal Cakrawala Pendas Nomor 2 Volume 2, pp 121-126.
Siahaan, Tiurlan Yuli Riani. 2016. Hubungan Penggunaan Media Visual Gambar dengan Media visual Peserta didik pada Mata Pelajaran IPA Kelas V SD Negeri 020264 Binjai Utara JL. Merbau Tahun Ajaran 2016/2017. Universitas Negeri Medan. Medan.
Refbacks
- There are currently no refbacks.