Persepsi Siswa Terhadap Pembelajaran Seni Budaya di SMAN 1 Talang Padang
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa terhadap pembelajaran seni budaya di SMA Negeri 1 Talang Padang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif untuk mendeskripsikan masalah yang sedang diteliti secara lengkap dan dideskripsikan berdasarkan fakta dan data yang telah diperoleh. Sumber data pada penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS di SMA Negeri 1 Talang Padang dengan jumlah sample 32 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan kuesioner/angket, observasi dan wawancara. Kuesioner dalam penelitian ini terdapat 26 butir pernyataan melalui teknik analisis data perhitungan mean (M) dan presentase (%). Hasil penelitian berdasarkan kategori sangat baik memperoleh presentase sebanyak 59% dengan jumlah 19 responden, 38% untuk kategori baik dengan 12 responden, dan 3% kategori rendah dengan 1 responden. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka persepsi siswa terhadap pembelajaran seni budaya di SMAN 1 Talang Padang dapat disimpulkan sangat baik dengan hasil nilai presentase 59%.
Kata kunci: Persepsi, Seni Budaya, Siswa
Full Text:
PDFReferences
Adawiyah, A., & Sulfasyah, J. A. 2016. Implikasi Pendidikan Nonformal Pada Remaja. Jurnal Equilibrium Pendidikan Sosiologi, 4(2), 1-8.
Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. (Edisi Revisi Ke-5 Tahun 2006). Bandung: CV Alfabeta.
Asmani, J. 2011. Buku Panduan Internalisasi Pendidikan Karakter di Sekolah. Yogyakarta: Diva Pers.
Depdiknas. 2003. Undang-undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas). Bandung: Citra Umbara.
Harjanti, P. 2020. Manajemen Ekstrakurikuler Seni Budaya dalam Mewujudkan Mutu Pendidikan SMP. Media Manajemen Pendidikan, 3(2), 292-301.
Ida Wahidah. 2016. Kontribusi Manajemen Fasilitas dan Mutu Layanan Terhadap Prestasi Olahraga Sepakbola (Studi Pada Mahasiswa Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FKIP Unsil Tasikmalaya). Journal of SPORT. Vol 1 No 1
Mulyani, Novi. 2017. Pengembangan Seni Anak Usia Dini. Jakarta : PT. Remaja Rosdakarya.
Rahim, R., dan Radjab, E. 2017. Manajemen Strategi. Lembaga Perpustakaan dan Penerbitan Universitas Muhammadiyah Makassar. Makassar. 230 hlm.
Rangkuti, F. 2009. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis, Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.
Salirawati, D. 2012. Percaya diri, keingintahuan, dan berjiwa wirausaha: tiga karakter penting bagi peserta didik. Jurnal Pendidikan Karakter, (2).
Satori, Djam’an dan Komariah, Aan. 2013. Metodologi Penelitian Kualitatif. Alfabeta. Bandung.
Sugiyono, 2015. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta
Sustiyo Wandi, Tri Nurharsono, Agus Raharjo. 2013. Pembinaan Prestasi Ekstrakurikuler Olahraga di SMA Karangturi Kota Semarang. Journal of Physical Education, Sport, Health and Recreations. Vol 2 No 8
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Jurnal Seni dan Pembelajaran
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.