Model Round Club untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa

Ulif Nurul Fitri

Abstract


Hasil belajar IPA siswa kelas IV pada materi penggolongan hewan yang belum mencapai hasil yang memuaskan, dari jumlah 28 siswa hanya 12 siswa yang mencapai nilai sesuai KKM. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA pada materi penggolongan hewan siswa kelas IV SD Negeri 2 Way Dadi Bandar Lampung dengan menggunakan model pembelajaran round club. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 2 Way Dadi yang berjumlah 28 siswa, terdiri dari 16 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. Hasil penelitian yang diperoleh, pada hasil belajar siswa mengalami peningkatan pada materi penggolongan hewan dengan menggunakan model pembelajaran round club siswa kelas IV SD Negeri 2 Way Dadi. Hasil belajar siswa siklus I sampai siklus II mengalami peningkatan. Siklus 1 nilai rata-rata 68,2 dan ketuntasan belajar siswa  64%.  Siklus II nilai rata-rata 78,3 dan ketuntasan belajar siswa 96%. Berdasarkan hasil penelitian, semakin meningkatnya ketuntasan klasikal dan rata-rata nilai disetiap siklus pembelajaran, maka menunjukan bahwa model pembelajaran round club pada mata pelajaran IPA materi penggolongan hewan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

 Kata Kunci: Hasil belajar siswa, pembelajaran round club, penggolongan hewan

 

DOI: 10.23960/jmmp.v9.i2.2021.04

 


Full Text:

PDF

References


Djamarah, Syaiful Bahri. (2005). Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Edukatif.

Jakarta: Rineka Cipta

Elfanany, Burhan. (2013). Penelitian Tindakan Kelas. Yogyakarta: Araska.

Haryanto. (2004). Sains untuk Sekolah Dasar. Jakarta : Erlangga

Hamalik, Oemar. (2008). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Sinar Grafika.

Hamdani. (2011). Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia.

Hernawan, Asep, dkk.(2007). Belajar dan Pembelajaran Sekolah Dasar. Bandung: UPI Press.

Mudjiono. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta

Nurhadi, dkk. (2008). Pembelajaran Kooperatif. Jakarta: Gramedia Widiasarana.

Purwanto, M.Pd.(2009). Evaluasi Hasil Belajar.Yogyakarta: pustaka Belajar.

Sardiman. (2011). Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Slameto. (2010). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Sutarno, Nono,dkk . (2008). Materi dan Pembelajaran IPA SD. Jakarta: Universitas Terbuka.

Trianto. (2010). Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta. Bumi Aksara.

Uno, Hamzah. (2006). Perencanaan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.

Wina Sanjaya. (2010). Penelitian Tindakan Kelas. Kencana. Jakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.