HUBUNGAN ANTARA PEMANFAATAN SARANA BELAJAR DI SEKOLAH DAN MOTIVASI DENGAN PRESTASI BELAJAR
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pemanfaatan sarana belajar di sekolah dan motivasi belajar siswa dengan prestasi belajar Pengantar Akuntansi Siswa Kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Natar Tahun Pelajaran 2014/2015. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasional dengan pendekatan ex post facto dan survei. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS 2 dengan jumlah siswa 41 siswa. Pengujian hipotesis pertama dan kedua menggunakan Korelasi Product Moment, sedangkan hipotesis ketiga menggunakan Korelasi Multiple.Hasil penelitian menunjukkan : (1) Ada hubungan yang positif antara pemanfaatan sarana belajar di sekolah dengan prestasi belajar pengantar akuntansi (2) Ada hubungan yang positif antara motivasi belajar dengan prestasi belajar pengantar akuntansi, dan (3) Ada hubungan yang positif antara pemanfaatan sarana belajar di sekolah dan motivasi belajar dengan prestasi belajar pengantar akuntansi.
Kata kunci: sarana belajar, motivasi, prestasi belajarFull Text:
PDFReferences
Dalyono. 2007. Interaksi dan Psikologi Pendidikan. Bandung: PT. Rosda Karya.
Hamalik, Oemar. 2001. Proses Belajar dan Mengajar. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Santi. 2005. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Ghalia Indonesia.
Sardiman.A.K, 2005. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada (Rajawali Pers).
Slameto. 2013. Belajar dan Faktor-faktor Yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.
DOI: http://dx.doi.org/10.23960%2F10308
Refbacks
- There are currently no refbacks.