PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA

Septa Trismanita, Tri Jalmo, Rini Rita T Marpaung

Abstract


The objective of this research was knowing the influence of  using group investigation learning model toword students activity and students learning result. The research designs were non equivalent pretest – posttest. The research sample were students in X1 and X3 class that was selected by purposive sampling technique. Data of the research were qualitative and quantitative. The qualitative data was gotten by students learning activity and questionnaire that was analyzed descriptively. The quantitative data were the average score of test, that was analyzed by t-test and U-test. The result showed that the students learning activity improve, they were teamwork (78.16), observation result presentation/group discussing (80.46), asking question (65.52), and creating conclusion (77.01). The students learning outcomes also develop, with N-gain average score was 56.91. It was mean, that using group investigation as the learning model influenced the improvement of students learning activity and students learning result in contamination and preservation of environment material.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran group investigation terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa. Desain penelitian adalah pretes-postes tak ekuivalen. Sampel penelitian adalah siswa kelas X1 dan X3  yang dipilih secara purposive sampling. Data penelitian berupa data kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif diperoleh dari aktivitas belajar siswa dan angket tanggapan siswa yang dianalisis secara deskriptif. Data kuantitatif diperoleh dari rata-rata nilai tes yang dianalisis menggunakan uji-t dan uji-U. Hasil penelitian menunjukkan aktivitas belajar siswa mengalami peningkatan yaitu bekerjasama dengan teman (78,16), mempresentasikan hasil penyelidikan/diskusi kelompok (80,46), mengajukan pertanyaan (65,52), dan membuat kesimpulan (77,01). Hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan, dengan rata-rata nilai N-gain 56,91. Dengan demikian, penerapan model pembelajaran group investigation berpengaruh terhadap peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi pencemaran dan pelestarian lingkungan.

Kata kunci : aktivitas belajar, group investigation, hasil belajar


Full Text:

PDF

References


Anonim. 2010. Proses Belajar Mengajar. http// www.google.com (29 Januari 2013) : 14.23 WIB.

Ayu, Tias. P.P. 2012. Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation (GI) ditinjau dari hasil belajar dan aktivitas siswa. (Skripsi). Universitas Lampung. Bandar Lampung.

Azizah, E. M. 2012. Penerapan Model Pembelajaran Group Investigation (GI) Terhadap Keterampilan Proses Sains Siswa Pada Sub Materi Pokok Pencemaran dan Pelestarian Lingkungan. (Skripsi). Universitas Lampung. Bandar Lampung.

Dewi, I. 2011. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe GI Terhadap Hasil Belajar Siswa SMA Negeri 13 Bandar Lampung Pada Sub Materi Vertebrata. (Skripsi). Universitas Lampung. Bandar Lampung.

Hamalik, O. 2004. Pendidikan Guru Berdasarkan Pendekatan Kompetensi. Bumi Aksara. Jakarta.

Huda, M. 2012. Cooperative Learning. Pustaka Pelajar. Yogyakarta.

Kusuma, J. P. 2010. Pemanfaatan Model Pembelajaran Kooperatif Dengan Metode Group Investigaation (GI) Sebagai Upaya Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pada Mata Diklat Perhitungan Statika Bangunan Kelas X TKK SMK Negeri 5 Surakarta.(Penelitian Tindakan Kelas). http://digilib.uns.ac.id/pengguna.php?mn=detail&d_id=16995 (18 April 2013) : 13:13 WIB

Purwanto, N. 2008. Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. PT Remaja Rosdakarya. Bandung.

Riyanto, Y. 2001. Metodologi Pendidikan. SIC. Jakarta.

Setiawan, A. N. 2009. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Group Investigation (GI) Disertai Media Komik Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Kelas VII B SMP Negeri 10 Surakarta (Penelitian Tindakan Kelas Pada Materi Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan) http://digilib.uns.ac.id/pengguna.php?mn=detail&d_id=13287 (17 April 2013): 17:05 WIB

SNP. 2009. Dihimpun oleh Afnil Guza. Asa Mandiri. Jakarta.

Trianto. 2010. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif –Progresif : Konsep, Landasan, dan Implementasinya Pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Kencana. Jakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



View My Stats

Creative Commons License
The copyright is reserved to The Jurnal Bioterdidik: Wahana Ekspresi Ilmiah that is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.