Pantulan Fonem Konsonan /c/, /k/ dalam Bahasa Batak Toba > /s/, /h/ dalam Batak Angkola
Abstract
Tulisan ini berjudul Pantulan Fonem Konsonan /c/, /k/ dalam Bahasa Batak Toba > /s/, /h/ dalam Batak Angkola. Permasalahan yang dibahas dalam tulisan ini adalah bagaimanakah Pantulan Fonem Konsonan /c/, /k/ dalam Bahasa Batak Toba menjadi > /s/, /h/ dalam Batak Angkola? Sementara itu, tulisan ini bertujuan mendeskrifsikan pantulan Fonem Konsonan /c/, /k/ dalam Bahasa Batak Toba > /s/, /h/ dalam Batak Angkola. Teori yang digunakan dalam tulisan adalah teori Linguistik Historis Komparatif yang memiliki dua pandangan ini. Kedua pandangan tersebut adalah Tipe-tipe Perubahan Fonetis dan Tipe-tipe Proses Fonologis. Sedangkan metode yang penulis pergunakan adalah metode perbandingan yaitu perbandingan bahasa Batak Toba dengan bahasa Batak Angkola. Perbandingan yang ditekankan adalah fonem /c/ > /s/ dan /h/>/k/ dalam bahasa Batak Toba dan bahasa Batak Angkola. Berdasarkan uraian pada bab pembahasan, maka dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut : Berdasarkan kosa kata yang kognat, fonem pantulan Fonem Konsonan /c/ dan /k/ dalam Bahasa Batak Toba mengalami perubahan linier menjadi > /s/ dan /h/ dalam Batak Angkola. Hal ini terjadi baik pada posisi awal dan tengah. Perubahan tersebut adalah sebagai berikut : s > c, dan h > k. Perubahan-perubahan tersebut tidak terjadi secara beraturan baik pada posisi awal maupun tengah.
Full Text:
PDFReferences
Blust, R.A. 1969. “Proto – Austronesian Addenda”, dalam Oceanic Linguistics.Vol. IX, No. 2, Honolulu.
Bynon, Theodora. 1990. Historical Linguistics. Cambridge:Cambridge University Press.
Crowley, Terry. 1983. Introduction to Historical Linguistic. Papua New Guinea:Papua New Guiena University Press.
Dempwolff, Otto. 1983. Austronesisches Worterverzeichnis. Hamburg :Friederichsen, De Gruyter & Co.
Dyen, Isodere. 1970. “Proto – Austronesian Etyma : Constituting an Austronesian Cognate Finder List”. Yale University.
Ibrahim, Abd. Syukur dan machrus Syamsudin (Penerjemah). 1982. Prinsip dan Metode Linguistik Historis. Surabaya : Usaha Nasional.
Jendra, I Wayan. 1980. Pengantar Linguistik Umum. Denpasar: Fakultas Sastra universitas Udayana.
Keraf, Gorys. 1984. Linguistik Bandingan Historis. Jakarta : PT. Gramedia. Leshiste, Ilse dan Jeffers, J. Robert. 1979. Principles And Methods For Historical Linguistics. Cambridge : The MIT Press.
Mbete, Aron Meko. 1982. “Pertanian Bunyi Bahasa Austronesia Purba dengan bahasa Lio dan Bahasa Ngad adi Flores”. Laporan Penelitian untuk Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Jakarta.
Moleong, L.J. 1991. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.
Parera, Jos Daniel. 1981. Linguistik Bandingan Nusantara. Jakarta : Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni IKIP Jakarta
Refbacks
View My Stats