MEMORI DALAM PEMBELAJARAN MOTORIK DAN FOKUS PERHATIAN SERTA OTOMATISASI
Sari
Tujuan dari penulisan makalah ini adalah untuk memberkan sebuah pemahaman kepada kita semua mengenai memori atau ingatan dan focus perhatian serta otomatisasi dalam suatu proses pembelajaran gerak yang sangat penting khususnya dalam pembelajaran gerak dalam semua cabang olahraga. Selain itu tujuannya untuk memberikan informasi tentang memori, perhatian, dan otomatisasi yang berkerja dalam sebuah proses belajar gerak pada manusia. Hasil dari makalah ini adalah berdasarkan tinjauan-tinjauan atau gagasan teori dari berbagai sumber baik buku-buku dan jurnal yang terkait lainnya. Maka didapatkan hasil bahwa dalam teori pengolahan suatu informasi, ada sistem penyimpanan informasi dalam bentuk Memori dan sebuah perhatian dalam otomatisasi. Hal ini yang disebut dengan beberapa jenis sistem memori yang berkerja dalam sistem penyimpanan informasi. Memori ini ada beberapa tahap, yaitu penyimpanan Sensori Jangka Pendek (Short Term Sensory Store), Memori Jangka Pendek (Short Term Memory), dan Memori Jangka Panjang (Long Term Memory). Selain itu juga didalamnya perhatian dan otomatisasi yang memberikan pelengkap dalam terciptanya sebuah pembelajaran motorik yang penting untuk mengidentifikasi sistem memori yang sedang bekerja serta melihat bentuk perhatian dan hasil dari sebuah otomatisasi pada output seorang dalam pembelajaran motorik. Identifikasi ini berguna untuk meningkatkan kinerja dan kemampuan peserta didik, atlet atau pembelajar. Identifikasi ini juga penting dikuasai oleh para guru, pelatih, dan instruktur agar mampu memberikan proses pembelajaran gerak motorik yang efektif, efisien, dan proporsional
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by-nc-nd4.footer##