SISTEM MONITORING PENDETEKSI SUHU DAN KELEMBABAN PADA RUANGAN MENGGUNAKAN ARDUINO R3

Irwanto Irwanto, Endi Permata

Abstract


Sistem pengaman ruangan berbasis mikrokontroler digunakan sebagai kendali alarm atau buzzer. Mikrokontroler yang akan digunakan adalah Arduino. Metode yang digunakan adalah metode perancangan sistem. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana merancang sebuah sistem monitoring pendeteksi suhu pada ruangan? (2) Bagaimana merancang sebuah sistem monitoring pendeteksi pergerakan pada ruangan? Dan (3) Bagaimana cara menguji hasil rancangan untuk sistem monitoring pendeteksi suhu dan kelembapan pada ruangan? Hasil penelitian adalah (1) Perancangan sebuah sistem monitoring ini pendeteksi suhu ini dilakukan dengan memberikan sebuah masukan yang telah di program dalam bahasa C atau yang bisa disebut dengan mengkoding program tersebut. Sensor suhu dan kelembapan atau sensor DHT11 ini bekerja dengan medeteksi suhu dan kelembapan pada ruangan tertutup. Sensor ini bekerja dengan mendeteksi kadar kelembapan daan tingkat ssuhu di suatu ruangan dan mengirimkan dua sinyal digital sekaligus ke mikrokontroler. (2) Perancangan sebuah sistem monitoring pergerakan dengaan menggunakan sensor PIR (Passive Infra Red) ini bekerja mendeteksi pergerakan melalui gelombang infra merah yang dipancarkan secara menyebar. Sensor ini bekerja saat gelombang infra merah tersebut mengenai objek yang bergerak dan mengirim sinyal analog ke sinyal digital Mikrokontroler. Sistem monitoring ini bekerja dengan menggunakan mikrokontroler berupa Arduino Uno sebagai sistem proses dan berupa inputan yaitu sinyal atau gelombaang infra merah sedangkan outputnya berupa alarm buzzer. (3) Dengan melakukan beberapakali percobaan dengan mengandalkan timer dapat dihasilkan pada suhu ruaangan dengan tingkat rata-rata 29.50°C dan kadar kelembapan pada ruangan tersebut didapatkan rata-rata 69.50°C. hal tersebt dihasilkan dalam kondisi yang stabil atau normal. Penampilan nilai untuk suhu dan kelembapan ini dibantu oleh perangkat LCD yang sudah di perhitungkan melalui bahasa C atau program bahasa C yang sudah dibuat.

 

Kata kunci: Arduino R3, kelembaban,  monitoring, pendetenki, suhu.


Full Text:

PDF PDF PDF PDF PDF PDF PDF PDF PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.23960%2F20132

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Vokasional

Diterbitkan oleh:

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNOLOGI INFORMASI
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMPUNG

 

Jl. Prof. Dr. Sumantri Brojonegoro No.1Kota Bandar Lampung
Homepage: http://pti.fkip.unila.ac.id
email: pti@fkip.unila.ac.id