Korelasi Pemahaman Kosakata dan Kemampuan Menulis Teks Argumentasi Siswa Kelas X SMA
Sari
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui ada atau tidaknya hubungan pemahaman kosakata dengan kemampuan menulis teks argumentasi siswa kelas X SMA Negeri 13 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2017/2018.. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan skor pemahaman kosakata berada pada kategori cukup dengan nilai rata-rata sebesar 72, dan skor kemampuan menulis teks argumentasi berada pada kategori cukup dengan nilai rata-rata sebesar 67,8. Nilai koefisien korelasi product moment yang diperoleh yaitu, rhitung sebesar (0,741) > rtabel (0,254). Berdasarkan hasil hitung tersebut hipotesis diterima, yaitu terdapat hubungan antara pemahaman kosakata dengan keterampilan menulis teks argumentasi siswa kelas X SMA Negeri 13 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2017/2018. Dengan demikian semakin tinggi tingkat pemahaman kosakata siswa , maka semakin tinggi kemampuan menulis teks argumentasi yang mereka peroleh.
Kata kunci: argumentasi, kosakata, keterampilan,pemahaman
Teks Lengkap:
PDF (English)Referensi
Arikunto, Suharsimi.2006.Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Keraf, Gorys.2007. Argumentasi dan Narasi. Jakarta: Gramedia Jakarta: PT Bumi Aksara
Sanusi, A.E. 1996. Penilaian Pengajaran Bahasa dan Sastra. Bandar Lampung:Universitas Lampung
Septriyanti,Yesi.2012.Hubungan Penguasaan Kosakata dengan Keterampilan Menulis Argumentasi Siswa kelas X SMA Negeri 6 Padang: Universitas Padang.
Suladi. 2015. Paragraf. Jakarta: Pusat Pembinaan.
Sulasmi, Neneng.2013.Hubungan Penguasaan Kosakata dan Kemampuan Menyusun Kalimat Efektif dengan Keterampilan Menulis Eksposisi: J-SIMBOL (Bahasa, Sastra, dan Pembelajaran).
Tarigan, Guntur Henry.1994. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.
Tarigan. 1985. Pengajaran Kosakata. Bandung: Angkasa
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.