Kesalahan Berbahasa dalam Karangan Siswa SMAN 1 Bandar Sribhawono Tahun Ajaran 2016/2017
Sari
Penelitian kesalahan berbahasa ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan berbahasa yang terjadi pada karangan siswa kelas X SMAN 1 Bandar Sribhawono Tahun Ajaran 2016/2017. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan memberikan tugas kepada siswa untuk membuat karangan yang selanjutnya dianalisis berdasarkan taksonomi kategori linguistik, taksonomi siasat permukaan, dan taksonomi efek komunikatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam karangan siswa kelas X SMAN 1 Bandar Sribhawono (1) berdasarkan taksonomi kategori linguistik ditemukan, (a) kesalahan penulisan huruf, (b) kesalahan penulisan kata, (c) kesalahan penulisan tanda baca; (2) berdasarkan taksonomi siasat permukaan ditemukan, (a) kesalahan penghilangan, (b) kesalahan penambahan, (c) kesalahan formasi, (d) kesalahan susun; dan (3) berdasarkan taksonomi efek komunikatif ditemukan, (a) kesalahan global dan (b) kesalahan lokal.
Kata kunci: karangan siswa, kesalahan berbahasa, taksonomi kesalahan berbahasa
Teks Lengkap:
PDF (English)Referensi
Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa. 2016. Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia. Jakart: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.
Kantor Bahasa Provinsi Lampung. 2014. Kelasa (Kelebat Masalah Bahasa dan Sastra). Bandarlampung: Kantor Bahasa Provinsi Lampung.
Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. 2010. Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan dan Pedoman Umum Pembentukan Istilah. Bandung: Yrama Widya.
Rusminto, Nurlaksan Eko. 2011. Analisis Kesalahan Berbahasa (Sebuah Kajian Keterampilan Berbahasa pada Anak-Anak. Bandarlampung: Universitas Lampung.
Sukmadinata, Nana Syaodih. 2015. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakaarya.
Syamsuddin dan Vismaia. 2011. Metode Penelitian Pendidikan Bahasa. Bandung: PT Remaja Rosdakaarya
Tarigan, Henry Guntur, dan Djago Tarigan. 2011. Pengajaran Analisis Kesalahan Berbahasa. Bandung: Angkasa.
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.